Cara cepat menghafal Urutan Spektrum

blogger templates

Assalamu Alaikum wr wb

Jumpa lagi gan,lama baru muncul nih para blogger setia,
kali ini saya akan membantu teman teman dalam cara menghafal gampang URUTAN SPEKTRUM dari terbesar ke terkecil,

Langsung saja gan,
Yang harus teman-teman hafal yaitu "MASUK GAJAH MADA TIDAK DITERIMA PILIH SAJA UNIVERSITAS YANG TAMPAK INTERNASIONAL YANG MEMILIKI RADAR,TV,RADIO" itulah kalimat yang sangat mudah di hafal tetapi maknanya keren.

Gini gan kita bahas kalimat tersebut....!


  1. Masuk gajah mada       = "Sinar Gamma"
  2. Tidak diterima         = Tanda kalau tidak diterima kan lambangnya (X) maka tidak diterima berarti "Sinar X"
  3. Pilih saja Universitas = Dalam kalimat Universitas terdapat huruf (U dan V) maka berarti "Sinar Ultra Violet"
  4. Yang tampak            = Pembahasan kali ini terbagi 6 cahaya yaitu Ungu,Biru,Hijau,Kuning,Jingga,Merah.
    Berarti didalam spektrum terdapat 6 cahaya yang urutannya tidak boleh tertukar,Nah untuk memudahkan menghafal warna cahayanya secara berurut dengan cara ME,JI,KU,HI,BI,U tapi ingat urutan ini dimulai dari bawah keatas.
  5. Internasional          = "Berarti Inframerah"
  6. Yang memiliki radar    = "Gelombang radar"
  7. TV                     = "Gelombang TV"
  8. Radio                  = "Gelombang radio"

Nah kalimat yang gampang dihafal tetapi maknanya sangat berarti,semoga artikel ini bermanfaat bagi teman-teman sekalian,Semoga bermanfaat.

Wassalam.

0 Response to "Cara cepat menghafal Urutan Spektrum"

Posting Komentar